Jakarta kini tengah menjadi perhatian karena ibukota Indonesia tersebut akhirnya kembali mengadakan festival film internasionalnya yang pertama dalam delapan tahun terakhir! Dinamai Jakarta Film Week, acara tersebut akan berlangsung pada 18-21 November 2021. Tim kami sedang bekerja keras untuk memastikan bahwa festival akan berlangsung secara aman untuk semua orang yang berniat hadir. Informasi lengkap tentang pemesanan tiket dan persyaratan perjalanan akan segera hadir di situs ini.
Official Selection dari Jakarta Film Week akan mempersembahkan film film dengan cerita yang luar biasa dari Indonesia dan juga berbagai negara. Sejumlah tamu yang merupakan para tenaga ahli dari industri dan perwakilan komunitas film juga akan hadir dalam festival ini.
Pandemi yang sudah berlangsung lebih dari setahun telah menghilangkan pengalaman komunal dalam menonton film. Jakarta Film Week akan membawa kembali keasyikan bersama tersebut lewat program-programnya yang bisa dihadiri langsung maupun online.