Garin Nugroho
Lahir 6 juni 1961, Jogjakarta. Memulai membuat film pendek tahun 1981, lulus Fakultas Hukum Universitas Indonesia dan Fakultas Film dan TV IKJ. Ia disebut pelopor kebangkitan sinema Indonesia di tengah krisis tahun 1990, termasuk meraih 65 penghargaan luar dan dalam negeri, seperti Cannes, Berlin dan Venice. Karyanya meluas dari menulis kritik, film cerita, film pendek, dokumenter, tari, teater hingga Instalasi Art, yang telah dipamerkan di Louis Vuitton Paris hingga Haus der Kunst – Munich, dan karya teaternya dipentaskan di panggung- panggung dunia dari Australia hingga Eropa. Selain film, ia juga meraih berbagai penghargaan tertinggi budaya atas kontribusi peran budayanya, seperti The Chevalier dans L’ordre des Arts et Letters Pemerintah Perancis, Stella D’Italia Cavaliere oleh Pemerintah Italia, Penghargaan budaya Tertinggi Presiden Indonesia, Penghargaan Sultan Jogja, Honorary award Singapura Film Festival hingga Lifetime Achievement Award Bangkok International film festival.